Android N Bakal Dapat Desain Baru Untuk Pengaturan Sistem

OS Android selanjutnya atau yang akan disebut sebagai Android N memang belum diumumkan oleh Google, namun bocoran mengenai OS penerus Android Marshmallow ini sudah banyak bermunculan. Salah satunya yang datang dari Android Police, yang mengatakan bahwa akan ada banyak perubahan yang terdapat pada sistem operasi tersebut, terlebih pada menu pengaturan sistem yang paling banyak dirombak desainnya.
(Kredit: Android Police)
(Kredit: Android Police)
Seperti pada gambar yang bisa Anda lihat di atas, terdapat tiga buah screenshot yang menampilkan pengaturan sistem. Satu screenshot paling kiri merupakan pengaturan dari Android Marshmallow, sedangkan yang bagian tengah dan kanan merupakan milik Android N. Namun kita harus mengetahui Android Police mengklaim bahwa screenshot ini merupakan maket dari apa yang mereka lihat, jadi ini bukan screenshot yang sebenarnya yang diambil dari Android N.
Jika diamati, itu merupakan perubahan desain yang cukup jelas. Seperti notification shade, pembatas antara item menu yang kini nampak tidak terlalu jelas dan lebih semua agak terlihat berbaur satu sama lain. Hal ini menghasilkan tampilan yang lebih kohesif, tidak seperti ada yang salah dengan desain sebelumnya, tapi ini memang menawarkan sebuah tampilan yang sedikit lebih bersih.
Google juga telah menyediakan pengguna informasi sekilas lebih lanjut tanpa harus masuk pada pengaturan tertentu, Anda dapat melihat Wifi yang terhubung, Bluetooth aktif atau nonaktif, penggunaan data, tingkat baterai, dan masih banyak lagi.
Tentu saja ada kemungkinan bahwa desain ini mungkin akan berubah menjelang peluncuran resmi Android N, namun setidaknya kita telah memiliki gambaran yang diharapkan untuk OS Android selanjutnya.

0 Response to "Android N Bakal Dapat Desain Baru Untuk Pengaturan Sistem"

Post a Comment