Review Lenovo Vibe P1 Turbo, Punya Baterai 5000mAh yang Bisa Jadi Power Bank

Lenovo belum lama ini menghadirkan smartphone miliknya yang memiliki fitur unik, yakni memiliki kapasitas baterai sebesar 5000mAh. Ya, Lenovo Vibe P1 Turbo baru saja meramaikan pasar smartphone tanah air dengan berbekal keunggulannya dalam kapasitas baterai yang terbilang jumbo untuk saat ini.
Cover
Namun apakah berbekal baterai besar saja sudah cukup untuk bersaing dengan para kompetitornya yang kian hari kian banyak? Lenovo Vibe P1 Turbo tak hanya mengandalkan kapasitas baterai jumbo saja, namun smartphone ini juga telah memiliki desain cantik serta spesifikasi yang tak kalah dengan para kompetitornya. Nah, bagi Anda yang penasaran dengan smartphone unik ini simak review kami untuk smartphone Lenovo Vibe P1 Turbo berikut.
Spesifikasi Lenovo Vibe P1 Turbo :
  • Dimensi : 152.9 x 75.6 x 9.9 mm, 189 gram
  • Layar : 5,5 inci IPS, FHD 1080p, Gorilla Glass 3
  • Chipset : Qualcomm MSM8916 Snapdragon 615
  • CPU : Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.0 GHz Cortex-A53
  • GPU : Adreno 405
  • RAM : 3 GB
  • Memori internal : 32 GB, Micro SD hingga 128 GB
  • Sistem operasi : Android 5.1 Lollipop, Vibe UI
  • Kamera utama : 13 MP f/2.2, PDAF, dual-LED flash
  • Kamera depan : 5 MP
  • Jaringan :
    • Jaringan 2G : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 SIM
    • Jaringan 3G : WCDMA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100
    • Jaringan 4G : FDD LTE 2100 / 1800 / 850 / 2600 / 900 / 800 TDD LTE 2300
  • Konektivitas : WiFi, Bluetooth, GPS, microUSB 2.0, Radio FM, NFC
  • Baterai : 5000mAh
  • Sensor : Accelerometer, proximity, gyroscope, fingerprint
Kelengkapan dalam kotak:
  • Smartphone Lenovo Vibe P1 Turbo
  • On The Go Kit
  • Hard Cover
  • Screen Guard
  • Kabel data
  • Kepala charger
  • Buku panduan manual dan garansi
Desain & Body
Lenovo Vibe P1 Turbo datang dengan desain mewah karena smartphone ini menggunakan bahan metal sebagai body belakangnya. Tentu Penggunaan bahan seperti ini akan membuat handset terasa lebih kokoh, berbeda dengan smartphone yang menggunakan bahan plastik.
Body Build
Smartphone ini tersedia dalam dua varian warna, yakni hitam dan warna silver metalic. Sama seperti kebanyakan smartphone yang mengusung bahan metal, smartphone ini juga mengusung desain unibody yang berarti Anda tidak dapat membuka cover belakang. Namun Anda tetap dapat membuka body bagian atas, untuk memasukan sim card dan micro SD.
Build
Display
Untuk bagian layar, smartphone ini memiliki layar seluas 5,5 inci beresolusi Full HD 1080p. Layarnya sendiri telah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 3 yang cukup ampuh melindungi layar dari benturan maupun goresan benda tajam. Layar ini juga memiliki tingkat ketajaman yang sangat baik, karena layarnya memiliki kerapatan piksel hingga 441ppi.
Layar dari Lenovo Vibe P1 Turbo juga memiliki fitur unik, seperti double tap to wake, yakni mengetuk layar dua kali dalam posisi layar mati untuk mengaktifkannya. Ada pula fitur membalikan ponsel ke bawah untuk mematikan layar, dan ada fitur pengambilan gambar cepat dengan menekan salah satu tombol volume dua kali dalam keadaan mati untuk menangkap foto.
Fitur
Sedangkan untuk tingkat kecerahan, bisa diakui smartphone ini memiliki tingkat kecerahan yang baik. Saat kami uji di bawah sinar matahari, smartphone masih dapat menampilkan gambar dengan ketajaman warna yang baik. Jadi untuk bagian layar, smartphone ini memiliki kualitas yang baik.
Screenshot_2016-03-03-16-19-44-250
Selain itu, layarnya juga dapat mengenali sentuhan jari meski sedang menggunakan sarung tangan, hanya dengan mengaktifkan fitur Sentuhan Sensifitas Tinggi. Selain itu Anda juga dapat mengaktifkan mode Proteksi Mata Malam, untuk membaca ebook atau browsing di malam hari, secara otomatis kecerahan layar akan meredup sehingga nyaman dilihat pada malam hari.
Konektivitas
Smartphone ini memiliki konektivitas yang terbilang lengkap, sebut saja NFC, WiFi, Bluetooth, GPS, FM Radio, dan konektivitas OTG. Bahkan Lenovo telah menyertakan On The Go Kit dalam paket penjualannya. Untuk dukungan jaringan seluler, smartphone ini telah mendukung jaringan 4G LTE operator GSM di kedua slot SIM-nya.
SIM tray
Ukuran SIM-nya sendiri menggunakan ukuran nano SIM. Berbeda dengan smartphone unibody lain yang menggunakan SIM ejector untuk mengeluarkan SIM tray, pada smartphone kita harus membuka body belakang bagian atas untuk memasukan SIM dan micro SD.
Tampilan Antarmuka 
Lenovo Vibe P1 menggunakan tampila antarmuka Vibe UI milik Lenovo sendiri, dan tampilan antarmuka bawaan Android. Jika Anda menggunakan tampilan bawaan Android maka tampilannya sederhana dengan dilengkapi app drawer. Sedangkan jika menggunakan Vibe UI, tampilan akan seperti smartphone Lenovo lainnya, di mana tidak terdapat tombol app drawer.
Vibe UI
Vibe UI
Selain itu, tampilan antarmuka ini juga memiliki tema yang dapat Anda sesuaikan dengan selera Anda masing-masing. Namun pilihan temanya sangat terbatas, karena menurut sepantauan kami hanya terdapat enam tema yang dapat Anda gunakan. Selain itu, pilihan kustomisasi tampilan pada Vibe UI juga terbilang sangat minim. Berbeda dengan ZenUI milik Asus atau MIUI milik Xiaomi yang kaya akan kustomisasi.
Android Stock UI
Android Stock UI
Smartphone ini memiliki fitur mode zona aman, di mana Anda dapat membatasi aplikasi apa saja yang akan ditampilkan pada mode ini. Ketika beralih dari mode umum ke mode aman atau sebaliknya, Anda diwajibkan untuk mengatur pola atau kata sandi sebagai aksesnya. Fitur ini sangat berguna ketika Anda hendak meminjamkan smartphone Anda ke orang lain, agar data pribadi Anda tetap aman.
Selain itu, terdapat juga mode penggunaan satu tangan, di mana tampilan layar utama akan mengecil sehingga mudah digunakan dengan satu tangan saja. Fitur ini sangat penting untuk smartphone dengan layar lebar seperti Lenovo Vibe P1 Turbo ini karena memudahkan pengguna ketika tidak bisa menggunakan kedua tanganya. Untuk mengaktifkannya Anda dapat menggambarkan seperti huruf ‘C’ dari sisi kanan.
Pusat tema
Pusat tema
Smartphone ini memiliki dua tombol kapasitif back dan recent apps serta tombol fisik untuk home yang berfungsi juga sebagai pemindai sidik jari. Sedangkan dua tombol kapasitifnya memiliki LED backlit, sehingga bila berada di tempat yang gelap masih dapat terlihat. Smartphone ini juga memiliki LED notifikasi yang berada di bagian atas.
Modus satu tangan
Performa & Hardware
Smartphone ini mengusung jeroan kelas menengah dengan chipset Qualcomm Snapdragon 615 dengan prosesor octa core dan unit pengolah grafis Adreno 405. Ada pula RAM sebesar 3GB dan penyimpanan internal sebesar 32GB yang masih dapat diekspansi dengan adanya slot micro SD. Dengan berbekal spesifikasi yang cukup powerfull tersebut, smartphone ini mampu memainkan game dengan grafis 3D yang cukup berat. Kapasitas RAM yang lega juga menjadi nilai lebih smartphone ini, terlebih jika digunakan untuk bermultitasking.
Hasil AnTuTu Benchmark
Hasil AnTuTu Benchmark
Hasil tes menggunakan GeekBench
Hasil tes menggunakan GeekBench
Pengujian grafis menggunakan Nenamark 2
Pengujian grafis menggunakan Nenamark 2
Smartphone ini datang dengan sensor yang cukup lengkap, di mana saat kami tes menggunakan Sensor Box, hanya sensor suhu dan sensor tekanan saja yang absen pada smartphone ini. Hadirnya sensor gyroscope menjadi nilai lebih, karena selain dapat digunakan untuk fitur umum, sensor ini juga dapat kita manfaatkan untuk menjelajah dunia virtual reality menggunakan Google Cardboard.
Sensor Box
Sensor Box
Namun saat kami uji, pergerakan sensor giroskopnya kurang mulus atau terkesan delay, alhasil gambar yang ditampilkan kurang pas dengan gerakan kita, jadi gerakan dan tampilan kurang sesuai.
Kapasitas memori RAM dan ROM
Kapasitas memori RAM dan ROM
Smartphone yang menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop ini memiliki sensor pemindai sidik jari yang terdapat pada tombol home. Dengan adanya sensor tersebut, Anda dapat membukan kunci smartphone tanpa menggunakan password atau pattern. Selain itu, membuka kunci dengan sidik jari dapat dilakukan ketika layar dalam keadaan mati atau sedang hidup. Sayangnya, smartphone ini hanya dapat menyimpan dua sidik jari saja.
Fingerprint

Baterai
Smartphone ini memiliki kelebihan pada kapasitas baterainya yang di atas rata-rata, yakni sebesar 5000mAh. Tentu saja dengan kapasitas beterai sebesar itu, smartphone ini mampu bertahan lebih lama ketimbang smartphone lain. Screen on time rata-rata smartphone ini berkisar 7 jam dengan penggunaan standar seperti internet dan bermain game.
Selain kapasitas baterainya yang besar, smartphone ini juga dapat digunakan sebagai power bank untuk mengisi perangkat lain menggunakan on the go kit yang tersedia dalam paket penjualan. Ketika digunakan seperti chating, bermain game, dan browsing, smartphone ini bisa bertahan seharian lebih. Namun daya tahan baterai berbeda-beda untuk setiap pengguna. Selain itu, ketika mode power saving diaktifkan, maka daya tahan baterai akan semakin lama, bisa sampai berhari-hari.
Karena memiliki kapasitas baterai yang besar, tentu smartphone ini telah dibekali dengan kemampuan quick charge. Ketika kami uji dari 0% hingga 80% hanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam. Namun perlu dicatat, ketika sedang mengisi daya, suhu smartphone akan meningkat. Jadi tidak dianjurkan menggunakan smartphone ketika sedang mengisi daya.
Kamera & Multimedia
Untuk urusan fotografi smartphone ini memiliki setup kamera yang bisa dibilang sudah bagus namun terkesan setengah-setengah. Smartphone ini memiliki kamera utama 13MP yang telah dilengkapi dengan dual tone LED flash yang mampu memberikan warna lebih natural. Kualitas LED-nya juga baik, tidak terlalu terang dan tidak redup juga.
HDR Outdoor
Waktu sore hari dengan cuaca mendung

Kamera utama smartphone ini ketika berada di luar ruangan dengan cahaya yang banyak dapat menghasilkan foto yang tajam dengan warna yang akurat. Namun ketika berada di dalam ruangan, terlihat terdapat beberapa noise yang terlihat. Beruntung dengan adanya dual tone LED flash dapat mengoptimalkan pengambilan gambar di dalam ruangan.
Macro
Sayangnya, kamera utama pada smartphone ini minim sekali akan fitur. Anda hanya akan mendapati mode normal, panorama, dan mode efek khusus. Sedangkan untuk pengaturan manual, hanya terdapat beberapa saja, seperti rasio foto, keseimbangan putih, iso dan lain-lain.
Macro HDR

Ada satu kekurangan pada kamera Lenovo Vibe P1 Turbo ini, yakni sulitnya menangkap fokus objek terdekat, sehingga untuk menghasilkan efek blur pada background cukup sulit. Namun hasil kamera utama dari smartphone ini tak mengecewakan, terlebih ketika mengaktifkan mode HDR, warna yang dihasilkan semakin matang. Sedangkan untuk merekam video, smartphone ini mampu merekam hingga resolusi Full HD 1080p.
Indoor
Untuk kamera depannya smartphone ini memiliki setup 5MP, namun sayangnya sudut pandang pada kamera depannya belum luas. Dengan demikian, jika ingin berfoto selfie ramai-ramai akan terasa sulit untuk menjangkau semuanya. Smartphone ini memang datang dengan setup kamera standar karena memang tidak dikhususkan pada sektor fotografi.
Outdoor Auto
Outdoor Auto
Untuk galeri, smartphone ini memiliki galeri dengan tampilan yang standar, di mana Anda dapat menyortir foto berdasarkan album, lokasi, dan waktu. Aplikasi galeri pada smartphone ini juga telah terintegrasi dengan kamera, segingga Anda bisa langsung berpindah ke kamera hanya dengan menyentuh ikon kamera di sisi bawah.
HDR Outdoor
HDR Outdoor
Anehnya, Lenovo tidak menyematkan pemutar musik buatan mereka sendiri. Alhasil untuk memutar musik Anda harus menggunakan Google Play Musik atau menggunakan bloatware yang disematkan oleh Lenovo, yakni Guvera. Selain itu, Radio FM masih dapat Anda jumpai pada smartphone ini.
HDR Outdoor 2
HDR
Kesimpulan
Banyak orang di era moderen ini menghabiskan waktunya dengan beraktivitas mobile, tentu dibutuhkan perangkat telekomunikasi yang memiliki ketahanan baterai yang mumpuni. Lenovo Vibe P1 Turbo datang untuk memenuhi kebutuhan tersebut, karena smartphone ini datang dengan kapasitas baterai di atas rata-rata. Selain itu, hadirnya fitur Turbo charging juga semakin menambah nilai jual smartphone ini, karena tidak memerlukan waktu lama untuk mengisi daya baterainya hingga penuh.
Namun tak hanya mengandalkan sisi baterai yang besar saja, Lenovo juga menyediakan fitur khusus, yakni power saver yang mampu menambah masa hidup baterai lebih lama lagi. Fitur ini sangat bermanfaat bagi para pengguna yang sering beraktivitas mobile. Cara mengaktifkannya juga sangat mudah, tinggal menggeser tombol di bagian kiri smartphone
Memiliki spesifikasi kelas menengah, smartphone ini nyatanya memberikan performa yang cukup handal. Ketika diajak bermain game dengan grafis kelas berat pun, smartphone ini mampu menjalankannya. Lebih asyik lagi baterai smartphone ini sanggup bertahan seharian meski sesekali digunakan untuk bermain game.
Lenovo Vibe P1 Turbo mampu memainkan game dengan grafis berat
Lenovo Vibe P1 Turbo mampu memainkan game dengan grafis berat
Smartphone ini juga memiliki kelebihan pada sisi desain yang terkesan premium dengan balutan body metal. Selain itu, di sisi jeroan juga tak kalah dengan smartphone lain di kelas menengah, di mana kapasitas memorinya juga terbilang sangat lega. Meski harga yang dibanderol cukup tinggi, yakni sekitar Rp3.900.000, namun harga cukup setimpal dengan spesifikasi yang dimiliki oleh smartphone ini.
Kelebihan
  • Body full metal
  • Kapasitas baterai 5000mAh dan Turbo charging
  • Bisa digunakan sebagai power bank
  • Memiliki sensor fingerprint dan NFC
  • Layar bening dan terang
  • Kapasitas memori lega
Kekurangan
  • Minim fitur kamera
  • Sensor gyroscope terkesan delay
  • Terasa berat
  • Tampilan antarmuka minim kustomisasi
  • Banyak bloatware yang disematkan
Daftar pertanyaan yang sering dilontarkan beserta jawabannya:
Q: Sistem operasi yang digunakan Android versi berapa?
A: Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka Vibe UI dan bawaan Android
Q: Adakah pelindung layar seperti Corning Gorilla Glass atau sejenisnya?
A: Ada, Gorilla Glass 3.
Q: Sudah mendukung jaringan 4G LTE?
A: Sudah, untuk operator yang didukung di Indonesia dengan frekuensi 1800MHz atau 2100MHz antara lain Indosat Ooredoo, Telkomsel, dan XL Axiata.
Q: Berapa sisa RAM dengan menggunakan Vibe UI?
A: Sisa RAM sekitar 2GB termasuk pemasangan aplikasi pihak ketiga.
Q: Berapa sisa ROM setelah penggunaan sistem?
A: Memori internal yang dapat digunakan kurang lebih 25GB.
Q: Apakah ada LED notifikasi pada Lenovo Vibe P1 Turbo ini?
A: Ada.
Q: Bisa main game virtual reality (VR)?
A: Bisa, tapi pergerakannya kurang mulus.
Q: Apakah Lenovo Vibe UI mendukung penggunaan kompas digital?
A: Sudah ada aplikasi kompas digital secara bawaan.
Q: Apakah panas saat bermain game?
A: Terasa panas, namun tidak begitu berlebihan.

0 Response to "Review Lenovo Vibe P1 Turbo, Punya Baterai 5000mAh yang Bisa Jadi Power Bank"

Post a Comment